Home » » Setting PC untuk memaksimalkan koneksi Internet

Setting PC untuk memaksimalkan koneksi Internet



Pada artikel ini akan membahas cara mempercepat koneksi internet yang sudah biasa dilakukan oleh teknisi dari sistec.Walaupun ini merupakan settingan dasar, tapi ini cukup berhasil untuk mempercepat jaringan internet anda. Karena menurut kami kecepatan koneksi internet adalah sesuatu yang sangat penting di jaman digital ini. Banyak sekali pekerjaan dan kegiatan lainnya yang dapat dikerjakan dengan cepat dan praktis berkat bantuan internet.

Mau mengirimkan surat elektronik atau file-file penting, tinggal kirim melalui fasilitas email. Ingin membaca ebook atau mencari referensi karya ilmiah, tinggal browsing saja melalui internet. Begitu pun jika kita ingin menghubungi keluarga dan kawan lama yang tinggal jauh, melalui media sosial kita bisa terhubung kembali dengan mereka secara online.

Pasti menyebalkan ya bila ada orang yang bertanya “Kalau internetnya cepat mau dibuat untuk apa?”, mungkin saja orang tersebut belum atau tidak mengerti tentang pentingnya koneksi internet yang cepat. Internet lambat bukan hanya menghambat berbagai aktivitas penting di era digital seperti sekarang ini, tapi juga bisa menyulut emosi si pengguna internet karena proses data yang tak kunjung selesai.

Nah, sebelum merasa kesal dengan koneksi internet yang terlalu lemot, simak dulu tips cara mempercepat koneksi internet berikut ini:

Mengubah Setting Bandwidth Anda

Bandwidth merupakan luas cakupan frekuensi yang digunakan oleh sinyal untuk keperluan transmisi data. Pada umumnya bandwidth pada setting default komputer hanya berkisar pada angka 20% saja. Agar koneksi internet anda maksimal, gunakanlah nilai bandwidth yang lebih besar lagi dengan mengubah setting pada computer configuration. Berikut ini langkah-langkahnya:

1. Tekan windows+R pada Keyboard


2. Ketik gpedit.msc pada kolom yang disediakan > Klik OK


3. Pilih Komputer Configuration > Administrative Templates > Network > QoS Packed Scheduler


4. Double Klik pada menu Limit Reservable Bandwidth


5. Pilih menu enable > Pada bagian Bandwidth Limit diganti menjadi 0 (defaultnya 20), lalu klik OK


Mematikan Update dan startup

Agar bandwith tidak habis karena update otomatis windows kita juga harus mematikan update-update otomatis pada PC dan juga startup yang berjalan otomatis saat PC dinyalakan supaya kinerja PC tidak berat.

Simak cara berikut ini : 

1. Tekan Windows+R pada keyboard













2. Ketik msconfig > lalu OK













3. Pilih menu Service > disable/uncek semua update > klik Apply













4. Klik menu Startup > pilih Disable all > Apply > OK

 











5. Restart PC anda.

Di atas tadi adalah beberapa cara mempercepat koneksi internet Anda. Kecepatan koneksi internet dapat dipengaruhi oleh beragam faktor baik faktor internal (penggunaan gadget berkapasitas rendah dan setting internet yang keliru) atau faktor eksternal (provider yang kurang kompeten), sehingga Anda harus lebih cermat dalam mengatasi permasalahan koneksi internet tersebut.

0 comments:

Post a Comment